Senin, 13 Juni 2011

Rossi Silverstone 2011 - Rossi Puas Finis Ke 6

Puas dengan Hasil, Rossi Kecewa Grip

Valentino Rossi mengaku puas bisa finis di posisi enam setelah dapat posisi start yang buruk. Namun andai daya cengkram ban lebih baik lagi, The Doctor bisa saja dapat hasil lebih baik.

Menuntaskan sesi kualifikasi di urutan 13, Rossi berharap turun hujan saat balapan demi bisa merapat ke posisi teratas. Harapan tersebut sedikit banyak terwujud karena trek Silverstone masih basah saat race dimulai setelah sempat diguyur hujan.

Rossi kemudian bisa menuntaskan balapan di posisi enam. Hasil yang disebutnya cukup menggembirakan meski tetap tak memuaskan dia terutama karena kegagalan motornya mendapatkan grip yang diinginkan.

"Buat saya, saya gembira dengan hasil ini jika mengingat apa yang terjadi sepanjang akhir pekan merupakan yang terburuk sepanjang musim ini. Kami sangat berjuang dan cuaca membantu kami meraih hasil bagus," sahut Rossi usai balapan.

Meski meraih hasil memuaskan tak berarti Rossi tak mengalami masalah sepanjang balapan. Terkendala dengan daya cengkram ban, The Doctor mengaku kesulitan mengendalikan motornya.

"Saya pikir kami punya dua masalah. Yang pertama adalah Yamaha dan Honda lebih cepat dibanding kami dan kami harus menemukan bagian yang hilang untuk grip belakang hingga tidak mengacaukan bagian depan secepat mungkin."

"Saya tak punya grip dan tak punya cukup temperatur pada ban. Setaip lap rasanya seperti baru keluar dari pit, bannya bergerak terlalu banyak dan saya sudah mencoba namun itu sangat sulit," tuntas Rossi.

BACK TO HOME...

0 komentar: