Free Practice II MotoGP Jerman
Sachsenring - Marco Simoncelli meneruskan catatan positifnya di sesi latihan bebas MotoGP Jerman. Di Free Practice II, dia mengungguli Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.
Dalam sesi latihan kedua di Sirkuit Sachsenring, Jumat (15/7/2011), terjadi persaingan sengit antara Simoncelli dan Lorenzo. Di awal sesi, Lorenzo sempat unggul setelah mencatat waktu 1 menit 22,804 detik. Namun, Simoncelli berhasil mengalahkan Lorenzo dengan catatan waktu 1 menit 22,625 detik.
Setelah itu, Simoncelli terus mempertahankan posisinya. Hingga akhir sesi, catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 22,225 detik. Meski catatan waktu Lorenzo juga membaik, namun pembalap Yamaha itu harus puas di posisi kedua.
Di belakang Simoncelli dan Lorenzo, menyusul Pedrosa, Casey Stoner, dan Andrea Dovizioso. Nicky Hayden, Ben Spies, Randy De Puniet, Alvaro Bautista, dan Karel Abraham melengkapi posisi sepuluh besar.
Valentino Rossi masih belum bisa tampil impresif. Dia cuma menempati posisi ke-12.
Sementara Loris Capirossi kemungkinan besar akan absen di balapan MotoGP Jerman karena belum pulih betul dari cedera. Di Free Practice II, posisinya digantikan Sylvain Guintoli.
Hasil Free Practice II MotoGP Jerman:
1. Marco Simoncelli Gresini Honda 1m22.225s
2. Jorge Lorenzo Yamaha 1m22.320s + 0.095s
3. Dani Pedrosa Honda 1m22.432s + 0.207s
4. Casey Stoner Honda 1m22.542s + 0.317s
5. Andrea Dovizioso Honda 1m22.654s + 0.429s
6. Nicky Hayden Ducati 1m22.882s + 0.657s
7. Ben Spies Yamaha 1m22.894s + 0.669s
8. Randy de Puniet Pramac Ducati 1m23.037s + 0.812s
9. Alvaro Bautista Suzuki 1m23.261s + 1.036s
10. Karel Abraham Cardion Ducati 1m23.352s + 1.127s
11. Colin Edwards Tech 3 Yamaha 1m23.431s + 1.206s
12. Valentino Rossi Ducati 1m23.533s + 1.308s
13. Hector Barbera Aspar Ducati 1m23.625s + 1.400s
14. Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha 1m23.760s + 1.535s
15. Hiroshi Aoyama Gresini Honda 1m23.906s + 1.681s
16. Toni Elias LCR Honda 1m24.304s + 2.079s
17. Sylvain Guintoli Pramac Ducati 1m25.964s + 3.739s
Sachsenring - Marco Simoncelli meneruskan catatan positifnya di sesi latihan bebas MotoGP Jerman. Di Free Practice II, dia mengungguli Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.
Dalam sesi latihan kedua di Sirkuit Sachsenring, Jumat (15/7/2011), terjadi persaingan sengit antara Simoncelli dan Lorenzo. Di awal sesi, Lorenzo sempat unggul setelah mencatat waktu 1 menit 22,804 detik. Namun, Simoncelli berhasil mengalahkan Lorenzo dengan catatan waktu 1 menit 22,625 detik.
Setelah itu, Simoncelli terus mempertahankan posisinya. Hingga akhir sesi, catatan waktu terbaiknya adalah 1 menit 22,225 detik. Meski catatan waktu Lorenzo juga membaik, namun pembalap Yamaha itu harus puas di posisi kedua.
Di belakang Simoncelli dan Lorenzo, menyusul Pedrosa, Casey Stoner, dan Andrea Dovizioso. Nicky Hayden, Ben Spies, Randy De Puniet, Alvaro Bautista, dan Karel Abraham melengkapi posisi sepuluh besar.
Valentino Rossi masih belum bisa tampil impresif. Dia cuma menempati posisi ke-12.
Sementara Loris Capirossi kemungkinan besar akan absen di balapan MotoGP Jerman karena belum pulih betul dari cedera. Di Free Practice II, posisinya digantikan Sylvain Guintoli.
Hasil Free Practice II MotoGP Jerman:
1. Marco Simoncelli Gresini Honda 1m22.225s
2. Jorge Lorenzo Yamaha 1m22.320s + 0.095s
3. Dani Pedrosa Honda 1m22.432s + 0.207s
4. Casey Stoner Honda 1m22.542s + 0.317s
5. Andrea Dovizioso Honda 1m22.654s + 0.429s
6. Nicky Hayden Ducati 1m22.882s + 0.657s
7. Ben Spies Yamaha 1m22.894s + 0.669s
8. Randy de Puniet Pramac Ducati 1m23.037s + 0.812s
9. Alvaro Bautista Suzuki 1m23.261s + 1.036s
10. Karel Abraham Cardion Ducati 1m23.352s + 1.127s
11. Colin Edwards Tech 3 Yamaha 1m23.431s + 1.206s
12. Valentino Rossi Ducati 1m23.533s + 1.308s
13. Hector Barbera Aspar Ducati 1m23.625s + 1.400s
14. Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha 1m23.760s + 1.535s
15. Hiroshi Aoyama Gresini Honda 1m23.906s + 1.681s
16. Toni Elias LCR Honda 1m24.304s + 2.079s
17. Sylvain Guintoli Pramac Ducati 1m25.964s + 3.739s